membuka di jendela baru
PEMBAHARUAN 24 Maret 2025

Audio lossless dan audio latensi ultra-rendah hadir di AirPods Max

Bulan depan, AirPods Max akan menjadi satu-satunya headphone yang memungkinkan musisi untuk memproduksi dan mixing suara dalam Audio Spasial Personal dengan pelacakan gerakan kepala
Pilihan lima AirPods Max dalam berbagai warna.
Audio lossless dan audio latensi ultra-rendah akan hadir di AirPods Max bulan depan.
Bulan depan, pembaruan perangkat lunak terbaru akan menghadirkan audio lossless dan audio dengan latensi ultra-rendah ke AirPods Max yang memberikan pengalaman audio terbaik dan performa yang semakin hebat untuk produksi musik. Dengan kabel USB-C yang disertakan, pengguna dapat menikmati audio berkualitas terbaik dalam musik, film, dan game, sementara kreator musik dapat merasakan peningkatan kualitas signifikan dalam penulisan lagu, pembuatan beat, produksi, dan mixing.

Audio Kualitas Terbaik

Dengan pembaruan ini, AirPods Max akan memiliki fitur audio lossless 24-bit, 48 kHz yang menjaga karakter rekaman asli dan memungkinkan pendengar untuk menikmati musik sebagaimana musisi menciptakannya di studio. Pelanggan Apple Music dapat menikmati lebih dari 100 juta lagu dalam audio lossless.
Album musik yang direkam menggunakan Audio Lossless dengan latensi ultra-rendah, ditampilkan di Apple Music pada iPhone 16 Pro.
Audio lossless dan audio dengan latensi ultra-rendah menghadirkan pengalaman audio terbaik dengan AirPods Max.

Produksi Musik yang Lebih Canggih

Audio lossless dan audio dengan latensi ultra-rendah memungkinkan musisi untuk memanfaatkan AirPods Max sepenuhnya di seluruh alur kerja profesional mereka di Logic Pro dan aplikasi pembuat musik lainnya. Menggunakan kabel USB-C, AirPods Max akan menjadi satu-satunya headphone yang memungkinkan musisi untuk memproduksi dan melakukan mixing dalam Audio Spasial Personal dengan pelacakan gerakan kepala.1 Dengan menghadirkan audio digital lossless beresolusi tinggi dengan latensi rendah, musisi dapat merekam dan mixing suara dengan lancar menggunakan AirPods Max tanpa mengurangi karakter asli suara.

Bermain Game dan Livestream yang Imersif

Gamer dan livestreamer juga dapat menikmati keuntungan dari audio dengan latensi ultra-rendah yang secara signifikan mengurangi waktu jeda, setara dengan speaker bawaan pada Mac, iPad, dan iPhone. Tanpa jeda respons, game dan livestream menjadi sangat lancar dan bahkan terasa lebih imersif bagi pengguna.
Harga dan Ketersediaan
  • Audio lossless dan audio dengan latensi ultra-rendah akan tersedia pada bulan April sebagai pembaruan firmware gratis dengan iOS 18.4, iPadOS 18.4, dan macOS Sequoia 15.4 untuk AirPods Max dengan USB-C.
  • AirPods Max dengan pengisian daya USB-C saat ini tersedia di Indonesia dalam lima warna — midnight, starlight, biru, ungu, dan oranye.
  • Kabel audio USB-C ke 3,5 mm dapat digunakan untuk menghubungkan AirPods Max ke sumber audio 3,5 mm, seperti port audio-out di pesawat terbang. Pengguna juga dapat menghubungkan perangkat iOS atau iPadOS mereka ke port audio 3,5 mm, seperti port audio-in pada stereo mobil atau speaker lainnya.
Bagikan artikel

Media

  • Teks artikel ini

  • Gambar dalam artikel ini

  1. Pengguna AirPods Max dapat memproduksi dan melakukan mixing suara dalam Audio Spasial Personal saat menggunakan Logic Pro untuk Mac. iPhone dengan kamera TrueDepth diperlukan untuk membuat profil personal untuk Audio Spasial yang akan disinkronisasikan di seluruh perangkat Apple yang menjalankan perangkat lunak sistem operasi terbaru, termasuk iOS, iPadOS, macOS, dan tvOS.

Kontak Pers

Shalsa Putri

Apple

[email protected]

(62) 813 6672 2288

Eva Borri

Apple

[email protected]

(65) 9770 1057